Puskesmas Lubuk Begalung Raih Penghargaan Puskesmas Berprestasi Kota Padang

0

 



Padang , Puskesmas Lubuk Begalung berhasil mencatatkan diri sebagai Puskesmas berprestasi tingkat Kota Padang. Penghargaan tersebut diserahkan oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Padang Andree Algamar kepada Kepala Puskesmas Lubuk Begalung, dr. Sari Ramadhani, saat memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60 di Lapangan Tugu Apeksi, Balaikota Aia Pacah, Rabu (13/11/2024).


Kepala Puskesmas Lubuk Begalung, dr. Sari Ramadhani, mengungkapkan bahwa pencapaian ini merupakan hasil dari dukungan banyak pihak. "Untuk peningkatan pelayanan puskesmas itu sendiri kita sudah berbenah sejak tahun 2016, dan kita disurvei tahun 2017, survei akreditasi memang menjadi dasar bagi puskesmas untuk meningkatkan mutu layanan, terutama layanan kesehatan dasar layanan kesehatan primer,"  ujarnya, menambahkan bahwa survei akreditasi menjadi landasan utama bagi Puskesmas dalam meningkatkan mutu layanan kesehatan dasar.


Puskesmas Lubuk Begalung telah memiliki struktur evaluasi kinerja layanan yang mencakup penanggung jawab mutu di bawah Kepala Puskesmas. Evaluasi dilakukan secara berkala setiap bulan, baik untuk pelayanan dalam gedung maupun Unit Kesehatan Masyarakat, jelas dr. Sari.


Prestasi lainnya yang diraih Puskesmas Lubuk Begalung adalah penghargaan bagi dr. Reniyusti Rosman sebagai tenaga kesehatan teladan. Selain itu, inovasi seperti “Booster Barcode Skrining Penyakit Tidak Menular (PTM)” juga diperkenalkan untuk mempermudah akses skrining, terutama bagi masyarakat dengan kesibukan tinggi, demi mencegah penyakit seperti diabetes dan hipertensi.


"Alhamdulillah, terdapat peningkatan capaian skrining usia produktif di bawah kerja Puskesmas Lubuk Begalung, dan itu sudah mencapai target," lanjut dr. Sari. Dengan adanya sistem barcode, masyarakat kini lebih mudah mengakses layanan skrining.


Dengan jumlah penduduk 72.789 jiwa, Puskesmas Lubuk Begalung melayani hingga 250 pasien per hari, termasuk dari wilayah sekitar. Berdasarkan survei Iconesia, dari 30 OPD yang dinilai, Puskesmas Lubuk Begalung berhasil meraih nilai Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) tertinggi di Padang sebesar 98,32.


Dr. Sari berharap prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi tenaga kesehatan di Puskesmas Lubuk Begalung untuk terus meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)
Copyright © 2024 - Marawanews.com | All Right Reserved