Mendag Budi Dorong Investor Hong Kong Masuk Sektor Ekspor Indonesia

0

 



Lima , Menteri Perdagangan RI, Budi Santoso, mengadakan pertemuan bilateral dengan Sekretaris Perdagangan dan Pengembangan Ekonomi Hong Kong, Tiongkok, Algernon Yau, di sela APEC Economic Leaders' Week 2024, Rabu (13/11). Pertemuan yang berlangsung di Lima, Peru ini membahas potensi peningkatan kerja sama dalam bidang perdagangan dan investasi antara Indonesia dan Hong Kong.


Dalam pertemuan tersebut, Mendag Budi menyampaikan harapannya agar investor Hong Kong bisa memperkuat sektor-sektor berorientasi ekspor di Indonesia, terutama di bidang kesehatan, makanan, dan perikanan. Indonesia berharap, investor Hong Kong dapat berinvestasi pada sektor-sektor berorientasi ekspor.


Mendag Budi juga mengapresiasi dukungan teknis dan peningkatan kapasitas dari Hong Kong melalui program kerja sama ekonomi dan teknis (ecotech) yang diberikan di bawah Perjanjian Perdagangan Bebas ASEAN-Hong Kong (AHKFTA). Program ini telah memberikan banyak manfaat bagi sektor ekonomi Indonesia.


Tidak hanya itu, Mendag Budi menyambut baik perpanjangan program ecotech hingga 2029, yang diharapkan dapat lebih meningkatkan kolaborasi ekonomi antara kedua belah pihak. Perpanjangan ini menunjukkan komitmen kedua negara dalam memperkuat hubungan ekonomi di masa mendatang.


Pada pertemuan ini, Mendag Budi didampingi oleh Direktur Jenderal Perundingan Perdagangan Internasional, Djatmiko Bris Witjaksono, yang juga turut membahas upaya untuk terus memaksimalkan potensi perdagangan antara Indonesia dan Hong Kong.

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)
Copyright © 2024 - Marawanews.com | All Right Reserved